SDIT Al Ihsan Legenda pada tanggal 18 – 19 Desember 2023 mengadakan kegiatan Class Meeting dengan tema “Menjadi Generasi Muda Islam yang Berakhlak Mulia, Cerdas dan Berkualitas”.
Jenis perlombaan yang diadakan meliputi lomba mewarnai, tahfizh, rangking 1, pidato, dan adzan.
Harapannya adalah mencari siswa/i yang berbakat dari masing-masing bidang lomba tersebut untuk kegiatan pentas PAI yang diselenggarakan oleh KKG (Kelompok Kerja Guru) PAI di tahun yang akan datang.
Semoga kegiatan ini diberikan keberkahan oleh Allah Ta’ala dan bermanfaat untuk siswa/i SDIT Al Ihsan Legenda.
Jazaakumullaahu khayran.
0 Komentar