Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dalam jaringan/online menjadi ajang kolaborasi antara guru dan orangtua. Tidak menutup kemungkinan, bahwa di masa pandemi ini, hampir setiap orangtua merasakan suasana mengajar layaknya guru mengajar di sekolah. Selain membutuhkan kreativitas yang tinggi, kesabaran yang lebih dari orangtua dan guru juga dibutuhkan dalam mengajak siswa untuk semangat belajar meski di dalam rumah.
Hal itu dilakukan oleh setiap guru dan orangtua siswa di TK Islam Terpadu Al Ihsan Legenda. Berbagai kegiatan yang memperbaharui semangat siswa pun diberikan secara online. Mulai dari menggambar dan mewarnai, membuat garis lurus, menggunting dan menempel gambar hingga berolahraga. Meski sangat berbeda dengan KBM normal di tahun sebelumnya, namun KBM Online ini menumbuhkan kesan baru dalam diri setiap siswa. Maka sudah menjadi tugas sosok guru dan orangtua dalam menumbuhkan kreativitas dan kesan-kesan belajar yang menyenangkan di dalam rumah.
Penulis : Andry Mellani Berlian
Editor : Ismu Shodiq
0 Komentar